Villa Hijau 3 Kamar Murah Ada Kolam Renang & Billiard
Villa hijau dengan fasilitas kolam renang pribadi dan 1 buah meja billiard ini berlokasi di kawasan puncak Cipanas. Meskipun Villa ini terdiri dari dua lantai namun yang dapat dipakai oleh pengunjung hanya satu lantai saja dan lantai duanya digunakan oleh yang jaga Villa. Di lantai pertama terdapat tiga ruang kamar tidur dan ruang kamar mandi yang sudah dilengkapi dengan fasilitas water heater dan juga bathtub. Fasilitas yang disediakan cukup lengkap diantaranya ada peralatan makan, peralatan memasak, rice cooker, kulkas, dispenser, water heater, alat barbeque, TV dan juga speaker. Untuk fasilitas di luar ruangan terdapat 1 kolam renang pribadi yang cukup besar yang bisa digunakan oleh anak-anak maupun dewasa. Sementara untuk halaman depannya terdapat halaman parkir yang bisa digunakan oleh 3 unit kendaraan pribadi. Meskipun terlihat besar villa hijau ini hanya bisa menampung pengunjung sampai 15 orang maksimalnya. Nah untuk Anda yang sedang mencari villa 3 kamar di kawasan Cipanas jalan fasilitas billiard dan kolam renang pribadi Villa ini bisa menjadi salah satu pilihan untuk anda. Sekian dari kami dan terima kasih.
Salin dan tempelkan URL ini ke dalam WordPress Anda untuk sematkan
Salin dan tempelkan kode ini ke dalam situs Anda untuk disematkan